Minggu, 14 Oktober 2012

Tidak selalu dibebankan kepada orang tua

“Kesalahan anak-anak tidak selalu dibebankan kepada orang tua, terutama ketika [orangtua] telah mengajari [anak-anak] dan memberikan contoh yang baik. Tuhan kita, dalam Penyelenggaraan-Nya yang menakjubkan, memungkinkan anak-anak untuk membuat patah hati bapak dan ibu yang saleh. Dengan demikian keputusan yang telah dibuat anak-anak kalian tidak membuat kalian gagal sebagai orang tua di mata Allah
. Kalian berhak untuk merasa sedih, tetapi tidak perlu [merasa] bersalah. Jangan berhenti berdoa untuk anak-anak kalian; Rahmat Allah bisa menyentuh hati yang mengeras. Percayakan anak-anak kalian kepada Hati Maria Yang Tak Bernoda. Ketika orang tua berdoa Rosario, pada akhir setiap peristiwa kalian harus memegang Rosario tinggi-tinggi dan berkata kepadanya, <Dengan butir-butir Rosario ini ikatlah anak-anak saya pada Hati Tak Bernoda-mu>, [dan] dia [= Maria] akan hadir untuk jiwa mereka.”

St. Louise de Marillac

Tidak ada komentar:

Posting Komentar